Nama : Mutiara Jaurina, S.Pd
Hari/tanggal : Selasa, 10 September 2024
Tujuan Pembelajaran : Peserta didik mampu memahami sagata Lampung
SAGATA LAMPUNG
sagata ialah pantun masyarakat Lampung yang memiliki 2 bait sampiran dan 2 bait isi.
jenis-jenis sagata Lampung.
1. Sagata Nagguh
Sagata ini memiliki makna berpamitan dan digunakan pada saat pertemuan da perpisahan
2. Sagata Buhaga
Sagata ini memiliki makna terhadap keinginan seseorang.
3. Sagata Nyindekh
Sagata ini memiliki makna terhadap hal-hal yang kurang berkenan bisa kehal baik atau buruk. Meliputi prilaku atau perangai seseorang.
4. Sagata Lalagaan
Sagata ini bersifat hiburan ceria. baitnya terdiri dari hal-hal yang lucu.
5. Sagata Sanak Ngababang
Sagata ini bersifat menghibur juga dan saling saut menyaut saaat pekerjaan santai dan berkumpul.
6. Sagata Ijah Tawai
Sagata ini memiliki maksud untuk memberikan nasehat kepada seseorang.
Contoh Sagata Ijah Tawai:
Lawok bekhak berwarna biru.
Wat Iwa, cumi, khek kekhita.
Hormatilah ibu bapak guru.
Ulih tiyanlah si berjasa.
Artinya :
Lautannya luas, warnanya biru.
Ada ikan, cumi, dan gurita.
Hormatilah ibu bapak guru.
Karena mereka sangatlah berjasa.
Refleksi: Berdasarkan hasil pembelajaran hari dapat diketahui bahwa sebagian besar peserta didik sdh mampu memahami materi tentang Sagata Lampung dengan baik namun masih ada beberapa peserta didik yang mengalami kesulitan dalam memahami materi tersebut dikarenakan peserta didik masih susah dalam membedakan jenis-jenis sagata, untuk mengatasi hal guru memberikan test tanya jawab kembali apa yang mereka ketahui tentang sagata Lampung
Dokumentasi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar